Filusuf Bicara

"Obatilah penyakit Anda dengan makanan dan jadikanlah makanan Anda sebagai obat [Hipo Crates]"

Sunday, November 28, 2010

RUMAH (Go Green)


Rumah ramah lingkungan dan berpakem pada tema “Go Green” sepertinya sudah diterapkan oleh Royal Crown Indonesia, Julianto Eka Putra. Tidak hanya hemat energi, rumah itu juga mencerminkan pribadi pemiliknya, “blak-blakan” (terbuka, jujur, apa adanya-red.).
Banyak orang ingin memiliki privasi di rumah. Tapi, pasangan Julianto Eka Putra, 38, dan Yenny Tantono, 37, berbeda. Mereka justru memilih bahan serbakaca untuk membalut ru¬mah. Sebagian besar dinding dilapisi kaca. Begitu juga tangga yang menghubungkan lantai 1 dan 2. ”Saya bukan ingin dilihat orang. Tetapi, kalau orang ingin melihat kami, ya silakan,” ujar Yenny, lantas tersenyum.
Sebagian besar dinding luar rumah itu memang diganti dengan kaca bening. Termasuk, dinding kamar mandi dan kamar tidur. Begitu pula dinding luar ruang tamu, diganti dengan kaca raksasa. Ketika pagi hingga sore, jendela dibuka agar angin bisa masuk dengan leluasa.
Adalah sang istri yang memelopori lahirnya rumah kaca ini. Semangat keterbukaan memang menjadi filosofi tersendiri dari pasangan yang telah dikarunia tiga orang anak. Keterbukaan itu tercermin dari banyaknya orang yang “kerasan” tinggal di rumah itu layaknya anggota keluarga sendiri. Dan, yang terutama, keterbukaan mereka tampak dalam sikap mereka yang terbuka menularkan kunci sukses bagi setiap orang.
Simak liputan rumah kaca Julianto Eka Putra di Jawa Pos edisi Jumat, 12 November 2010. klik di sini

No comments:

Post a Comment