Filusuf Bicara

"Obatilah penyakit Anda dengan makanan dan jadikanlah makanan Anda sebagai obat [Hipo Crates]"

Friday, October 15, 2010

NGOROK

                                                                                                                                                                    Tidur seharusnya menjadi waktu untuk mendamaikan dan merelaksasikan tubuh serta pikiran Anda setelah seharian beraktivitas. Tidur adalah bagian penting dalam hidup kita. Orang dewasa pada umumnya memerlukan sekitar 8 jam tidur setiap malamnya. Untuk mendapatkan istirahat yang optimal, anda harus tidur pada jam yang sama setiap malam dan bangun pada jam yang sama pula keesokan paginya. Tetapi terkadang ada saja gangguan tidur yang membuat kita terganggu. Inilah gangguan pada tidur yang biasa diderita.
1. Mimpi buruk
Mimpi buruk bisa disebabkan karena stres, kurang tidur atau pengaruh obat. Biasanya 0rang dengan gangguan mimpi buruk sering terbangun dengan keringat dingin kemudian teringat kembali mimpi mengerikan itu. Setelah itu mereka mungkin takut untuk tidur lagi. Pada kasus yang berat, konseling atau obat penenang mungkin diperlukan untuk meredakan kecemasan yang mendasari mimpi buruk tersebut.

2. Tidur sambil berjalan
Sampai 15% orang dewasa tidur sambil berjalan di sekitar kamar atau rumah mereka. Anak-anak umumnya melakukan hal yang sama dan presentasinya lebih tinggi. Tidak ada alasan yang benar-benar tepat kenapa seseorang bisa tidur sambil berjalan. Diperkirakan hal itu disebabkan efek stres dan faktor genetik. Kebiasaan ini dapat membahayakan pelaku bila tiba-tiba ia terjatuh atau tergores sesuatu.

3. Sexsomnia
Sexsomnia adalah perilaku dimana seseorang melakukan hubungan seks saat tidur. Ia tidak sadar kalau telah berhubungan seks kalau tidak diingatkan pasangannya. Bahkan mereka bisa mencapai orgasme saat tidur. Perilaku ini lebih banyak diidap oleh kaum pria dibanding wanita. Sexsomnia sebenarnya bisa mengganggu karena ketidaksadaran mereka dapat memicu bahaya seperti masturbasi atau krimanal seperti tindak pemerkosaan atau kekerasan seksual.
4. Halusinasi
Orang bisa saja merasakan halusinasi saat dia tertidur seolah-olah melihat orang-orang atau benda-benda aneh di sekitar ruang tidurnya. Orang dengan halusinasi saat tidur juga merasakan sensasi seperti berputar dan mendengar suara-suara. Halusinasi yang berhubungan dengan tidur umumnya adalah narkolepsi. Ini seperti serangan tidur secara tiba-tiba dan biasanya terjadi di siang hari waktu jam-jam aktif. Selama tertidur mereka bisa melakukan pekerjaan yang sebelumnya sudah ia lakukan.
5. Insomnia
Jika masalah-masalah tidur lainnya terjadi saat Anda tertidur, berbeda dengan yang satu ini. Insomnia malah membuat Anda sulit untuk memejamkan mata dan tetap terjaga sepanjang malam. Ketidakmampuan untuk tidur bisa menyebabkan iritasi pada mata dan kurangnya konsentrasi di siang hari. Dalam jangka panjang ini bisa berbahaya. Biasanya Kurang tidur dikaitkan dengan obesitas, tekanan darah tinggi dan serangan jantung.
Tidur Penuh Kedamaian dengan HDI Melatonin
Melatonin adalah hormon yang diproduksi oleh kelenjar pineal di otak, yang berfungsi mengatur sistem kerja tubuh secara harmonis sehingga tubuh dapat beristirahat dengan cukup. Hormon inilah yang membantu anda untuk tidur di malam hari. Kadar melatonin rendah pada siang hari tetapi pada malam hari, melatonin diproduksi dan menstimulasi kemampuan tubuh untuk tidur. Melatonin mencapai tingkat paling tinggi pada waktu tengah malam, dan kembali menurun sebelum waktu bangun tidur. Akan tetapi, kadar hormon melatonin cenderung menurun seiring dengan bertambahnya usia, bahkan, produksi melatonin mulai berkurang semenjak usia 21 tahun dan berhenti setelah usia 65 tahun.
Sangat penting untuk mengalokasikan jumlah melatonin yang tepat ke aliran darah. Suplemen melatonin pada umumnya hanya memberikan 1 kali dosis yang efektif. Setelah seluruh tablet larut dan terserap, tubuh baru akan merasakan manfaatnya namun hanya dapat bertahan selama 3-4 jam. Oleh karena itu banyak orang menjadi terbangun dari tidur setelah 4-5 jam dan sulit untuk tidur kembali. Untuk mengatasinya, beberapa orang mengonsumsi dosis yang lebih tinggi, tetapi hal ini mengakibatkan mereka merasa lelah dan lesu di pagi harinya.
High-Desert Melatonin memiliki sifat pelepasan secara bertahap, dibuat secara khusus untuk memberikan efek terapi yang konsisten. Hal ini menjadikan produk ini mudah digunakan oleh semua orang. Lapisan khusus pada setiap tablet High-Desert Melatonin mengandung 1mg melatonin, sehingga akan lebih cepat terserap oleh tubuh dibandingkan dengan obat tidur pada umumnya. Sisa melatonin dalam tablet akan larut perlahan-lahan dan kemudian meningkatkan kadar melatonin dalam aliran darah secara bertahap. Metode ini membantu mencegah terjadinya kesulitan untuk bangun dan beraktivitas pada keesokan paginya.
Anda pun dapat menikmati tidur berkualitas sepanjang malam dan merasa segar keesokan harinya. Selain itu HD Melatonin tidak menyebabkan ketergantungan seperti obat tidur pada umumnya.
Petunjuk penggunaan:
1 tablet, ½ jam sebelum tidur.
Bagi Anda yang mengonsumsi produk ini untuk pertama kalinya, kami sarankan agar Anda mencobanya pada akhir pekan untuk mengetahui seberapa banyak yang tubuh Anda butuhkan.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, konsumsilah HD Melatonin bersamaan dengan HD Liquid Royale Jelly.

No comments:

Post a Comment